Pages

Tuesday, October 16, 2012

Pesan Guruku

 Kumpulan kalimat kutipan dari beberapa Dosen Teknik Mesin ITB yang mungkin dapat jadi introspeksi, inspirasi, motivasi, nasihat, dan sekedar selingan bagi kita semua dan dapat berguna di masa yang akan datang.


"Goblok itu lebih keliatan daripada Bodoh."
(Prof. Mardjono Siswosuwarno)

" Desainlah sesuatu yang dibutuhkan banyak orang."
(Prof. IGN Wiratmaja Puja)

" Mending ga lulus sekalian daripada hampir lulus. Hampir lulus = ga lulus, tapi lebih sakit hati rasanya."
(Prof. Bambang Sutjiatmo)

" Anda tidak akan bisa mengendalikan sesuatu yang Anda tidak bisa ukur."
(Prof. Zainal Abidin)

" Membuat suatu sistem yang semula tidak teratur (Entropi +) menjadi teratur (Entropi -) memang tidak bisa dilakukan secara spontan. Seperti membuat mahasiswa yang semula malas belajar menjadi rajin belajar."
(Dr. Nathanael P. Tandian)

" Hidup di Indonesia itu seperti surga karena kita tidak mungkin meninggal karena cuaca dingin, tapi sebaiknya jangan berurusan dengan Polisi atau Dokter."
(Prof. Zainal Abidin)

" Matematika itu ilmu atau bukan? coba cek singkatan MIPA (matematika dan ILMU pengetahuan alam)!"
(Prof. Bambang Sutjiatmo)

" Seorang Scientist boleh saja berhadapan dengan suatu permasalahan/persoalan yang tidak bisa diperoleh solusi/penyelesaiannya. Tapi bagi seorang Engineer, semua permasalahan yang dihadapi harus bisa diselesaikan secara menyeluruh."
(Rachman Setiawan, Ph.D)

" Operator apabila mengalami gangguan dengan tangannya, maka dia tidak bisa bekerja sebagai operator. Engineer akan tetap bekerja sebagai engineer apabila mengalami gangguan dengan tangannya sekalipun. Biasanya gaji engineer lebih besar daripada operator. Kalau begitu pembalap itu operator atau engineer? Gede mana gaji pembalap dengan orang2 yg bekerja timnya? Bayangkan kalau Lewis Hamilton terkena parkinson."
(Dr. Indrawanto)

" Anda mesti mengetahui maksud dari suatu tindakan yang anda lakukan."
(Dr. Nathanael P. Tandian)

" Ahli elektronik kalau ga ngerti tentang mekanik berarti buta. Ahli mekanik ga ngerti tentang elektronik berarti tuli."
(Prof. Zainal Abidin)

" Apabila kamu punya bakat di bidang tertentu kembangkanlah siapa tau kamu menemukan kepuasan batin kamu di situ. Tetapi tetap background keilmuan kamu jangan pernah dilupakan."
(Dr. Sigit Yoewono)

" Bila kita sudah berkecimpung di dunia teknik maka kita harus mengerti bahasa komunikasi di bidang teknik yaitu gambar teknik."
(Dr. I Wayan Suweca; Dr. Sigit Yoewono; Prof. IGN Wiratmaja Puja)

" Negara Indonesia ini kacau karena sebagian besar orangnya adalah pemalas dan koruptor."
(Prof. Djoko Suharto)

" Kalau Anda mengerjakan soal dan nggak bisa menemukan jawabannya, lebih baik tidur saja. Besok pagi tanya ke teman yang bisa."
(Prof. Bambang Sutjiatmo)

" Berbeda dengan ilmu seni rupa, dalam ilmu teknik tidak ada yang namanya baik atau kurang baik, hampir benar atau kurang benar, buruk, atau agak buruk. Yang ada hanyalah BENAR atau SALAH."
(Prof. Bambang Sutjiatmo)

" Apabila Anda kebingungan saat menerima suatu ilmu baru dan kurang berpengalaman, ya teruslah anda pelajari sampai bisa, walaupun ntar ujung2nya bingung juga."
(Dr. I Made Astina)

" Kalau Anda mengatakan bahwa Anda mengerti ketika dosen menjelaskan materi di kelas namun Anda kebingungan ketika mengerjakan soal ujian, itu berarti Anda BELUM mengerti."
(Dr. Nathanel P. Tandian)

" Jika setelah kuliah Anda tidak mengerti apa pun sama sekali, itu suatu hal yang konyol."
(Dr. Toto Hardianto)

" Mahasiswa ITB itu idealnya minimal fasih dalam berbahasa Indonesia, bahasa Inggris, bahasa daerah (Sunda, Jawa, Minang, Batak, dll), dan salah satu bahasa internasional lain (Prancis, Jerman, Jepang, dll)."
(Prof. Djoko Suharto)

" Saudara datang kuliah itu jangan untuk mencari nilai, tapi untuk menuntut ilmu. Kalau Saudara emang niatnya untuk menuntut ilmu, maka nilai baik akan datang dengan sendirinya."
(Prof. Bambang Sutjiatmo)

" Malam sebelum hari ujian itu harusnya sudah tidak belajar lagi. Mending main aja dan istirahat yang cukup. Belajarnya jauh hari sebelum ujian dengan disertai pemahaman konsep yang benar."
(Dr. Andi Isra Mahyuddin)

" Kalau Anda ingin sukses, maka patuhilah prosedur-prosedur menuju kesuksesan. Ibarat Anda batuk kemudian obat sirup yang diberikan dokter malah Anda gosokkan ke tenggorokkan agar timbul rasa hangat karena mengandung menthol. Atau menengguk obat luka. Anda tidak akan sembuh karena menyalahi prosedur."
(Dr. Nathanael P. Tandian)

" Kehidupan itu tertanam dengan sendirinya dalam tubuh kita."
(Prof. Zainal Abidin)

" Kamu itu lupa atau ga ngerti? mungkin dulu kamu ga ngerti terus skrg udah lupa" (bertanya tentang kuliah terdahulu)
(Prof. Mardjono Siswosuwarno, Dr. Zainal Abidin)

" Meninjau perilaku suatu sistem sampai terperinci itu tidak mudah, oleh karena itu kita tinjau pada keadaan yang kita bisa analisis, sama seperti mempelajari tingkah laku pacar atau gebetan kamu sampai detail itu susah, setidaknya untuk itu kita bisa mempelajari karakteristik pria dan wanita pada umumnya."
(Prof. Zainal Abidin)

" Lebih baik menyadari bahwa dia ga ngerti jika dibanding dengan tidak menyadari kalo dia ga ngerti, itu lebih berbahaya."
(Prof Zainal Abidin)

" Kamu boleh ga ngerti atau bingung tapi jangan sampai kamu GA TAU di mana letak bingung dan ga ngerti nya kamu. Kalau kamu ga tau letak bingungnya berarti sama dengan kamu GA BINGUNG alias mengerti. Saya takut tampang2 orang yg ga ngerti."
(Prof. Mardjono Siswosuwarno)

" Cobalah Anda apabila setelah lulus nanti bekerja di perusahaan lokal pemerintahan semacam PT.KA atau menjadi seorang wakil rakyat yang bertanggung jawab. Karena bila bekerja di swasta Anda kemungkinan besar hanya menjadi pegawai saja, tetapi bila anda bekerja dengan jujur dan etos kerja tinggi pada suatu perusahaan nasional, Anda suatu saat pasti akan menjadi sang pengambil keputusan, jika itu sudah tercapai Saya harapkan Anda untuk perbaiki sistem di negara Indonesia ini."
(Prof. IGN Wiratmaja Puja)

" Thats Engineering, boleh malas, asal Cerdas...! "
(Dr. Arif Basuki)

" Kalau mau membandingkan kesuksesan, abaikan semua kondisi awalnya. Seperti contoh kekayaan, jika ingin melihat keberhasilannya, abaikan harta awalnya baik punya sendiri atau dari mertua dan liatlah perkembangannya dalam beberapa tahun."
(Prof. Zainal Abidin)

" Engineer itu bukan seperti tentara, Engineer itu harus punya inisiatif."
(Prof. Mardjono Siswosuwarno)

" Mahasiswa sekarang klo disuruh jgn mencontek malah mencontek, disuruh belajar malah gak belajar. Harusnya mahasiswa sekarang tuh disuruh nyontek aja spy gak nyontek dan dilarang bwt belajar aja supaya mau belajar."
(Prof. Bambang Sutjiatmo)

" Hidup itu penuh perjuangan kan ya!"
(Dr. I Made Astina)

" Kalian mahasiswa, kalau belajar mentalnya jangan seperti mental tentara... kalau tentara itu kan mengerjakan segala sesuatunya dengan buru-buru dan mendadak kan ya?"
(Dr. I Made Astina)

" If you don't seek perfection,you will never reach an excellent!!"
(Dr. Zainal Abidin)

" Bagi kita gesekan itu adalah musuh utama dan teman terbaik. Banyak rugi-rugi energi timbul karena adanya gesekan, tetapi tanpa adanya gesekan bakal banyak mekanisme-mekanisme yang tidak bergerak."
(Ir. I Nengah Diasta, M.Sc.)

" Anda ini aneh, klo ditampilkan slide tentang kuliah biasanya anda mengantuk dan bosan, tetapi begitu ditampilkan slide intermezzo anda terlihat sangat antusias."
(Prof. IGN Wiratmaja Puja)

" Klo kalian sebagai engineer menguasai teori tapi tidak tau aplikasi itu suatu hal yang percuma, ibarat kalian memiliki pistol tetapi kalian lari ketika diserang perampok yang hanya berpisau."
(Rachman Setiawan, Ph.D)

" Sopir truk mengetahui fenomena yg terjadi pada cara2 membuka mur, tetapi jangan tanya mereka tentang teorinya, pasti mereka tidak tau. Nah, Anda jangan kebalikan dari mereka, tau teori tetapi bingung aplikasinya, itu FATAL."
(Ir. Kemas Rifian, M.Sc.)

" Gerakan katak yang menarik yang di atas, mendorong yang di samping, dan menginjak yang di bawah menunjukkan sifat yang ingin menang sendiri, sementara semut-semut selalu bekerja sama ketika mengangkat sesuatu. Oleh sebab itu, JANGAN lah menggunakan cara katak dan GUNAKAN lah cara semut."
(Prof. IGN Wiratmaja Puja)

" Mengetahui setengah-setengah sama dengan setengah tidak tahu."
(Dr. Taufiq Rochim)

" Kalau kalian mencontek PR jangan seperti mesin fotokopi tinggal salin doank, tapi juga dipahami apa yang kalian contek itu."
(Dr. Priyono Sutikno)

" Semakin banyak kalian belajar, maka kalian akan semakin sadar bahwa semakin banyak yang kalian tidak tahu."
(Prof. Bambang Sutjiatmo)

" Ketidaktahuan-mu itu lah yang membuat kamu takut."
(Dr. Taufiq Rochim)

" Proses untuk mengerti itu memang harus diawali dengan kebingungan."
(Dr. Taufiq Rochim)

" Jika kalian benar2 paham akan materi yang telah diajarkan, maka kalian akan tetap ingat akan konsep dari materi tersebut dan tidak sulit untuk mempelajarinya kembali apabila kalian lupa di kemudian hari."
(Ir. I Nengah Diasta, M.Sc.)

" Salah satu cara belajar yang baik adalah dengan mengajari orang lain."
(Rachman Setiawan, Ph.D)

" Setiap kalian memikirkan sesuatu, maka timbulah masalah."
(Prof. Bambang Sutjiatmo)

" For engineers, No Pain No Gain."
(Prof. Zainal Abidin)

" Bangsa Indonesia tidak bisa maju karena sebagian besar orang tidak mengerti betapa pentingnya mengukur."
(Dr. Taufiq Rochim)

" Klo kalian mengerjakan soal ujian baik tuntas maupun tidak dan ada langkah yang membuat jawabannya salah mungkin masih diberi nilai. Tapi klo praktek kerja di lapangan pekerjaan yg tuntas tapi ada langkah yang salah apalagi tidak tuntas sudah pasti kalian tidak akan dibayar kan ya. hahaha...."
(Dr. I Made Astina)

" Sebenarnya kalian mampu untuk mengetahui dan melakukan banyak hal, tetapi yang jadi masalah adalah kalian tidak mau untuk belajar tentang hal2 tersebut."
(Rachman Setiawan, Ph.D)

" Nikmatilah masa2 kalian sebagai mahasiswa karena kalian masih diizinkan melakukan kesalahan sebagai dasar kalian masih dalam proses belajar, karena klo sudah menjadi Engineer, anda sudah tidak bisa lagi seperti itu. Mungkin malah ga dibayar bahkan langsung dipecat."
(Rachman Setiawan, Ph.D; Dr. I Made Astina; Prof. Satryo Soemantri Brodjonegoro)

" Bertanya tuh jangan kayak tukang becak, kalau mau tanya tuh dipikir dulu, nanya kok kayak gtu?!?! GOMIK KAMU..."
(Dr. Prihadi Setyo Darmanto)

" Sebenarnya, kita hidup di dunia ini tidak ada masalah. Yang ada hanya TANTANGAN."
(Dr. I Wayan Suweca)

" nek kesed mengko dadi keset –bhs jawa , kalau malas nanti jadi alas kaki bangsa lain."
(Prof. Djoko Suharto)

" Suhu itu bisa berarti guru silat. kalau kamu berani-berani bilang suhu didepan saya, ta' buang kamu lewat jendela! CIAAAAAT!!"
(Dr. Prihadi Setyo Darmanto)

" Klo kamu nanti cari kerja, yg penting bukan nilai/IP kamu berapa, tapi kamu BISA apa. Percuma saja IP bagus tapi KEBISAANnya rendah."
(Dr. Taufiq Rochim)

" Yang jadi penghalang buat kalian belajar dan memperhatikan tuh Setan. Kalian baru diganggu setan yg masih prajurit aja dah kalah. Yang saya lawan setannya sudah jenderal."
(Dr. Taufiq Rochim)

" Saat kuliah yang penting bukan mendengarkan, tetapi MENJIWAI. Ibarat kalian saya perdengarkan lagu keroncong, pasti kalian bisa mendengar tetapi belum tentu bisa menikmati."
(Ir. Pawito Merto Sontowiryo, M.Sc)

" Kalian klo sudah jadi engineer jangan cuma kerja di perusahaan migas aja, tapi juga harus jd entrepreneur."
(Dr. Sigit Yoewono)

" Dosen tuh cuma ada dua, kalo gak dosen idealis ya dosen idiot."
(Prof. Bambang Sujiatmo)

" Sanggupkah gas alam kita menjalankan kewajibannya memunhi kebutuhan Indonesia bila operatornya masih di kuasai asing?"
(Dr.Yuli Setyo Indartono)

" Pepatah Belanda pernah mengatakan, bila seseorang atau suatu kaum ingin maju maka sebelumnya harus didzalimi dulu."
(Prof. Rochim Suratman)

" Laki-laki itu harusnya jadi jagoan perang yg mampu menggempur karang sementara perempuan adalah yg memproduksi para jagoan perang."
(Ir. Pawito Merto Sontowiryo, M.Sc)

" Bangsa Indonesia terlalu banyak dipengaruhi budaya bangsa lain, jadi penentuan satu istilah aja sebutannya bisa beda-beda, pdhl artinya sama."
(Ir. Pawito Merto Sontowiryo, M.Sc)

" Prinsip yang harus kalian pegang (mahasiswa T. Mesin) adalah Belajar keras, Main keras, & punya pacar. Klo udah Belajar nggak pernah, main juga nggak, pacar nggak punya, mau jadi apa kamu nantinya."
(Prof. Djoko Suharto)

" Saat kalian sudah lulus, nama almamater (ITB) jarang disebut untuk hal2 positif yang kalian perbuat. Tetapi akan disebut jika kalian melakukan kesalahan, kegagalan, atau hal negatif lainnya."
(Dr. Sigit Yoewono)

" Terkadang menjadi seorang Engineer itu perlu juga untuk bersifat Perfectsionist, karena bisa saja akibat suatu kesalahan kecil proyek bernilai jutaan dollar menjadi gagal."
(Rachman Setiawan, Ph.D)

" Saya tuh merasa aneh klo ada acara yang di jadwalnya tertulis 'Jam (sekian) sampai dengan SELESAI'. Klo Saudara akan mengadakan suatu acara, tulislah jadwalnya dengan jelas kapan mulai dan selesai nya."
(Prof. Bambang Sutjiatmo)

" Kalian itu mahasiswa ITB yang katanya terbaik itu lho. Koq cm disuruh menjawab pertanyaan sederhana aja masih salah. Apa ga merasa malu kalian?"
(Ir. Pawito Merto Sontowiryo, M.Sc)

" Otak itu ibarat processor juga ada Megahertz (MHz) nya. Dengan Anda sering membaca, MHz otak bertambah shg kecenderungan utk ingat semakin tinggi. Sebaliknya klo Anda jarang membaca, MHz otak cenderung berkurang shg mudah lupa kan ya."
(Dr. I Made Astina)

" Nothing is interesting if you're not interested."
(Prof. Zainal Abidin)

" Klo Anda tidak paham, Anda akan mudah ditipu."
(Dr. I Made Astina)

" Kemajuan itu identik dengan Kedisiplinan."
(Dr. Yuli Setyo Indartono)

" Intinya klo belajar itu pegang dulu konsep dasarnya, kemudian pelajari ulang agar selalu ingat. Bahkan sehari sebelum pikun pun masih ingat."
(Ir. Pawito Merto Sontowiryo, M.Sc)

" Salah satu cara untuk menilai diri Anda adalah dengan membayangkan apabila Saya menjadi Anda dan Anda menjadi Saya."
(Dr. I Made Astina)

" Klo kalian emg tidak mau disuruh pintar, ya sudah mending disuruh bodoh saja. Karena kebodohan kalian akan menjadi rezeki buat Saya. Kenapa? karena saat kalian kerja, ada suatu persoalan di bidang tertentu yg tidak bisa diselesaikan, ujung2nya kalian meminta Saya untuk mengadakan pelatihan dan membayar kepada saya sekian juta."
(Prof. Zainal Abidin)

" Berbeda dengan di Indonesia, di Jepang memang kesadaran masyarakat untuk membuang sampah pada tempatnya sudah benar2 diajarkan dan dipraktikkan sejak kecil."
(Dr. Ari Darmawan Pasek)

" Suatu materi kuliah itu minimal dibaca 3x supaya saat kalian menulis tugas akhir nanti dapat merangkai beberapa materi dengan urut, sesuai, dan terstruktur. Klo kalian hanya membaca 1x kemudian dilupakan, itu ibarat mimpi yang hanya bisa dirasakan semalam saja. Karena mimpi pada suatu malam jelas tidak akan bisa dirangkai dengan mimpi di malam2 yang lain."
(Dr. Zainal Abidin)

" Saya sudah berpuluh-puluh kali presentasi kepada masyarakat, tetapi yg terjadi adalah kebanyakan dari masyarakat itu tidak mengerti apa yg Saya sampaikan. Perlu bantuan ulama tertentu yg bisa membuat mereka mengerti. Jangankan masyarakat, Anda mahasiswa mungkin saja tidak mengerti materi yang telah Saya sampaikan di kuliah ini."
(Dr. Ari Darmawan Pasek)

" Untuk bisa mengerjakan soal-soal analisis seperti ini tidak cukup hanya belajar dari contoh soal, tetapi juga perlu anda kerjakan latihan soal-soal yang ada di buku."
(Dr. I Made Astina; Ir. Kemas Rifian, M.Sc)

" It's SIMPLE THING, but You DON'T UNDERSTAND!"
(Dr. Taufiq Rochim)

" Segala sesuatu itu pasti bisa diukur. Baik kuantitatif maupun kualitatif."
(Dr. Taufiq Rochim)

" Kalian lupa rumus itu dapat kami maklumi, tapi klo sudah sampai lupa konsep apalagi tidak tau itu yang bahaya."
(Prof. Zainal Abidin)

" Klo kamu mampu menguasai bahkan menjadi ahli di suatu bidang tertentu yang tidak banyak orang mampu melakukannya, kemungkinan besar kamu akan sulit tertandingi oleh orang lain pada bidang tersebut."
(Prof. Zainal Abidin)

" Klo nanti kalian sudah menjadi Mechanical Engineer yang utama kalian harus tau bgmn cara merancang, membuat, mengoperasikan dan merawat suatu peralatan. Setelah itu baru lah kalian pikirkan bagaimana cara menjual peralatan tersebut supaya laris."
(Prof. Bambang Sutjiatmo)

" Menjadi seorang engineer itu harus kritis, belum melihat jgn dulu percaya, sudah melihat baru percaya. Jadi prinsip dasar nya SEEING IS BELIEVING."
(Dr. Ign. Pulung Nurprasetio, MSME)

" Kalian janganlah menjadi manusia yang berkarakter mirip seperti perompak Somalia."
(Prof. Djoko Suharto)

" Jika kalian tidak belajar dari pengalaman orang lain, maka bisa-bisa kalian lah yang akan mengalaminya sendiri."
(Prof. Zainal Abidin)

" Misal kalian sudah merasa mengerti, terus kuliahnya ga lulus, itu TIDAK APA-APA yg penting mengerti."
(Dr. Prihadi Setyo Darmanto)

" Melakukan suatu hal kecil dengan cinta yang besar lebih baik daripada melakukan suatu hal besar namun dengan cinta yang kecil."
(Prof. Djoko Suharto)

" Bagaimana bisa kalian bekerja sambil berdoa. Kalau berdoa itu harus serius, bekerja juga harus serius. Kalau bekerja sambil berdoa berarti bekerjanya setengah serius dan berdoanya setengah serius. Bagaimana bisa kalian berdoa setengah serius."
(Dr. Taufiq Rochim)

" Don't think your life just dependent on electronic devices! Your brain has more capabilities than electronic devices."
(Prof. Satryo Soemantri Brodjonegoro)

" Saya menikah dengan orang Sunda, agar anak saya bukan jadi orang Jawa, atau jadi orang Sunda, tapi orang INDONESIA."
(Ir. Pawito Merto Sontowiro, M.Sc)

" Saya berhak menasihati kalian karena kalian sekolah di sini (ITB) dibiayai melalui pajak. Dan Saya termasuk salah satu orang yang membayar pajak."
(Ir. Pawito Merto Sontowiro, M.Sc)

" Sebenarnya setiap ilmu itu bisa dipelajari sendiri tanpa harus diajari oleh orang lain. Kalian klo mau kawin juga tidak kursus dulu kan?"
(Prof. Mardjono Siswosuwarno)

" Apabila bekerja sebagai Engineer, Anda TIDAK digaji untuk menjawab TIDAK TAHU."
(Prof. Komang Bagiasna)

" Engineer berbeda dengan Scientist, Engineer tidak perlu hasil perhitungan yang eksak tapi cukup meng-ESTIMASI dengan tingkat kesalahan yang diizinkan sebesar 10 %."
(Prof. Komang Bagiasna)

" Engineer harus menyelesaikan persoalan dengan CERDAS. Memang hidup itu perlu kerja keras, tapi keras saja tidak cukup tanpa cerdas."
(Prof. Satryo Soemantri Brodjonegoro)

" Bila Anda saat ini sangat bingung sehingga tidak mengerti apa-apa mengenai kuliah ini, adalah suatu hal yang wajar. Suatu saat secara perlahan Anda akan dapat memahaminya."
(Prof. Satryo Soemantri Brodjonegoro)

" Jangan pernah menunda-nunda pekerjaan. Begitu satu pekerjaan selesai, lanjutkan pekerjaan yang lainnya."
(Prof. Djoko Suharto)

" Klo memang kamu berniat membiayai kehidupan kamu setelah lulus dengan ilmu teknik mesin ini, maka pelajarilah ilmu ini dengan serius. Lain hal nya klo setelah lulus kamu ingin jadi artis."
(Ir. Pawito Merto Sontowiro, M.Sc)

" Sama saja dengan Dokter yang mengobati pasien, Insinyur yang ketika menyelesaikan persoalan sampe melakukan hal-hal yang tidak perlu, itu namanya Insinyur G!. Klo ga Goblok ya Gendeng."
(Prof. Mardjono Siswosuwarno)

" Ciri-ciri orang yang serius berpikir dalam memahami suatu kuliah adalah adanya catatan atau coretan di halaman buku teks."
(Ir. Pawito Merto Sontowiro, M.Sc)

" Kalian mesti sadar klo berpikir itu nikmat, asal berpikir yang bermanfaat buat kalian. Klo ga ada manfaatnya percuma."
(Ir. Pawito Merto Sontowiro, M.Sc)

" Semua materi kuliah pada dasarnya mudah. Tapi mudah/sulitnya kuliah tergantung dari cara penyampaian dosennya."
(Prof. Satryo Soemantri Brodjonegoro)

" Kalau kamu berangkat dari rumah jam 7, adalah tidak mungkin untuk sampai di kelas jam 7."
(Dr.Andi Isra Mahyuddin)

" Banyak orang lebih mengenal James Watt daripada Wilkinson. Padahal jika tidak ada mesin pelubangnya Wilkinson, barangkali James Watt tidak akan menjadi terkenal karena mesin uapnya tidak akan terwujud." (Kadangkala orang lebih melihat hasil akhir daripada rangkaian proses untuk mencapainya. Orang lebih melihat mesin uap daripada proses untuk membuat mesin uap tersebut.)
(Dr. Taufiq Rochim)

" Ilmu mesin itu gampang. Cuma tinggal pake rumus saja."
(Ir. Hendi Riyanto)

" Harusnya orang mesin itu belajarnya mobil saja. Mau belajar AC (termodinamika), kinematika, elektronik, material, produksi ada semua..."
(Prof. Bambang Sutjiatmo)

" Kita boleh mengkritisi, tapi juga harus introspeksi."
(Dr. Sigit Yoewono)

" Gambar mesin itu ada artinya mas! Neggambar pompa kok kayak roti bakar!"
(Dr. Prihadi Setyo Darmanto)

" Kalo anak teknik mesin bikin mesin dan mesinnya gak jalan, nangis dia.. tapi kalo anak teknik sipil bikin jembatan terus jembatannya jalan-jalan, nangis juga dia.."
(Dr. Andi Isra Mahyuddin)

" Boleh korupsi, asal rakyatnya makmur. Kan gak ada yang protes."
(Dr. Zainal Abidin)

" Yang sekarang menjadi kendala bangsa ini adalah kebanyakan rakyatnya malas untuk berjuang. Segala sesuatu langsung ingin diperoleh secara cepat."
(Prof. Djoko Suharto)

" GAMBAR TEKNIK itu kan bahasa komunikasi orang TEKNIK, kalian sebagai mahasiswa TEKNIK Mesin sudah fasih belum?"
(Dr. Taufiq Rochim)

" Rakyat Indonesia itu menjadi beban pemerintah, bukan asset, makanya pemerintahnya ga melindungi rakyatnya. Kalo ada rakyat yang mati, ya syukur saja...!"
(Ir. Pawito Merto Sontowiro, M.Sc.)

" Yang penting itu lulus, bukan wisuda. Wisuda itu kan cuma buat menyenangkan orang tua sama pacar kamu saja."
(Prof. Zainal Abidin)

" Lupa adalah sesuatu yang patut kita syukuri, karena bila lupa, berarti kita sudah tau."
(Dr. Taufiq Rochim)

" Sering mencampur aduk bahasa menunjukkan bangsa ini mudah terjajah seolah tidak punya harga diri."
(Prof. Djoko Suharto)

" Masa depanmu adalah masa depan bangsa ini."
(Ir. Pawito Merto Sontowiro, M.Sc.)

" Mahasiswa ITB adalah ibarat rajawali jadi harus punya prestasi tinggi dan pantang menyerah."
(Prof. Djoko Suharto)

" Saat kuliah jika nilai kalian jelek atau tidak lulus masih bisa diulang atau dicuci. Saat kerja tidak bisa lagi seperti itu karena waktunya tidak ada untuk memperbaiki."
(Prof. Indra Nurhadi)

" Menjadi engineer harus bekerja secara tim, tidak bisa seenaknya, akan ada saling ketergantungan antara sesama anggota tim. Berbeda dengan sastrawan. Di saat tidak ingin berkarya ya sudah tidak apa2, mau berkarya saat malam hari pun tidak apa2, tidak akan ada pihak yang terganggu karena sastrawan lebih bekerja secara individu."
(Ir. Pawito Merto Sontowiro, M.Sc.)

" Saya harap suatu saat kalian bisa membuat bangsa ini menjadi bangsa yang bermartabat. Tidak mudah dipermainkan bangsa lain."
(Ir. Pawito Merto Sontowiro, M.Sc.)

" Kebanyakan mahasiswa ITB skrg orang tua nya kaya, sehingga untuk memperoleh sesuatu tidak perlu susah2 bekerja keras pun bisa dapat. Padahal orang tua mereka yang kaya itu memperoleh kekayaannya dengan kerja keras."
(Prof. Djoko Suharto)

" Melakukan failure analysis pada suatu benda ibarat mengajak dialog benda yang diamati. Benda tersebut bisa berbicara dan tidak pernah berbohong. Namun kita akan bisa mengerti maksud dari benda itu apabila kita memahami segala hal mengenai failure analysis benda yang diamati."
(Prof. Mardjono Siswosuwarno)

" Kalo mau dapet A, ya usahanya harus A+ dong soalnya ga ada yg namanya efisiensi 100 %."
(Dr. Yuli Setyo Indartono)

" Kadang teknologi tidak membuat hidup kita lebih baik."
(Ir. I Nengah Diasta, M.Sc.)

" Kalo kamu ga suka matematik, itu bukan masalah. Tapi maksimal kamu cuma bisa jadi teknisi, bukan insinyur ataupun direktur."
(Prof. Zainal Abidin)

" Orang yg paling bahagia itu orang yg pas-pasan. Mau beli mobil, pas ada uang. Mau beli rumah pas ada uang."
(Prof. Zainal Abidin)

" Pesawat jatuh ngomongnya takdir, Tuhan disalahin. Gempa, banjir, Tuhan disalahin. Gara-gara maintenance-nya gak bener tuh, harusnya bisa dicegah. Kasihan Tuhan disalahin terus."
(Prof. Satryo Soemantri Brodjonegoro)

" Kalau kamu bisa memodelkan suatu masalah (dengan benar), itu sudah 75% selesai."
(Ir. Hendi Riyanto)

" Tentara perang kalau ada musuh, Mahasiswa umumnya belajar kalau ada ujian saja kan ya."
(Dr. I Made Astina)

" Selama jadi mahasiswa jangan takut salah, kalau kamu takut salah kamu tidak akan berkembang."
(Prof. Djoko Suharto)

" Jangan seterusnya hidup hanya cari aman takut gagal, BERANIkan diri untuk mencoba memulai menciptakan sesuatu untuk kemajuan diri kamu dan bangsa ini."
(Prof. Djoko Suharto)

" kalo kamu kerja untuk cari jabatan, jabatan akan selesai ketika kamu pensiun. tapi kalo kamu jadi ahli, sampai mau mati pun kamu tetep dicari. dunia mencarimu."
(Prof. Satryo Soemantri Brodjonegoro)

" Jangan bercita2 kaya, bercita2lah BERGUNA UNTUK ORANG BANYAK (saya jamin anda tidak akan miskin). Jangan mengejar nilai maupun gelar, KEJARLAH ILMU DAN KETRAMPILAN (insyaalah nilai dan gelar di tangan anda)."
(Prof. Zainal Abidin)



dikumpulkan oleh Hakim Masyhur, ST


semoga kata-kata semangat diatas bisa menjadi pemicu semangat buat kita dan menjadi pahala bagi yang guru2 kami diatas. amin
InsyaAllah pesan2 diatas akan terus bertambah seiring berjalannya waktu.

"sense of engineer for sake of humanity"

4 comments:

  1. Kalau mau dapat nilai A , usahamu harus A+,
    Dr. Yuli Setyo Indartono

    ReplyDelete
  2. This comment has been removed by the author.

    ReplyDelete
  3. bosan kalah terus?

    silahkan coba daftar di Zeusbola!
    hanya dengan modal 50 ribu sudah bisa menjadi jutawan lohh bosquu


    INFO SELANJUTNYA SEGERA HUBUNGI KAMI DI :
    WHATSAPP :+62 822-7710-4607
    TELEGRAM :@zeusbola
    FACEBOOK :zeusbolame
    INSTAGRAM :@zeusbola.official
    TWITTER :@zeusbola

    #zeusbolaterpercaya#SitusDepositViaPulsa #depositviapulsa #agenSitusDepopulsa #agendepopulsa #agendepopakaiovo #depositviaovo #bonusfreechip #bonusfreebet

    ReplyDelete